Aplikasi Olah Nilai Ijazah SMP Tahun 2021 ( Excel )
Assalamualaikum Wr. Wb.
Halo Bapak/Ibu Guru maupun Tenaga Administrasi jenjang SMP yang mungkin mengunjungi blog ini karena sedang mencari aplikasi olah nilai ijazah serta cetak keterangan lulus / SKHU SMP Tahun Pelajaran 2020 / 2021.
Aplikasi Nilai Ijazah SMP Tahun 2021 Excel |
Kiranya tak perlu panjang lebar, berikut kami share sebuah aplikasi sederhana berbasis excel yang juga merupakan pengembangan dari update aplikasi olah nilai ijazah SMP tahun sebelumnya.
Perbedaan yang paling kentara adalah penambahan fitur pengaturan bobot nilai Rata-Rata Raport dan Nilai Ujian Sekolah. Hal ini dikarenakan pada Tahun Pelajaran 2020/2021 ini Ujian Nasional ditiadakan namun sekolah bisa tetap mengadakan Ujian Sekolah Secara Mandiri. Peraturan ini tertuang pada SE Mendikbud No 1 Tahun 2021 tentang Peniadaan Tentang Peniadaan Ujian Nasional dan Ujian Kesetaraan serta Pelaksanaan Ujian Sekolah dalam masa Darurat Penyebaran Covid-19. Selengkapnya bisa Anda Baca di: KRITERIA KELULUSAN SISWA SD SMP SMA SMK TAHUN 2021
Baiklahkita kembali ke aplikasi dan langsung ke cara ringkas penggunaan aplikasi olah nilai ijazah dan cetak keterangan lulus SMP barang kali Anda baru akan menggunakannya atau sudah pernah namun ada sedikit penambahan fitur.
A. Panduan Aplikasi Ijazah dan Cetak Keterangan Lulus SMP Tahun 2021
1. Setelah Anda mendownload aplikasi ini, silahkan ekstrak terlebih dahulu dengan cara "Klik Kanan" --- "Extract Here"
2. Setelah itu buka file aplikasi berformat excel.
3. Pada sheet menu utama aplikasi ditampilkan tombol tombol untuk menuju sheet entri nilai dan cetak SKHU.
4. Isikan Bobot nilai Raport dan Ujian Sekolah (US), misalkan bobot nilai Raport 70% dan nilai Ujian Sekolah 30%.
5. Isikan nilai raport dari Semester 1 (Kelas VII Sem. 1) sampai Semester 5 (Kelas IX Sem. 1). Nilai yang dimasukan sesuai kurikulum 2013 yaitu Nilai Pengetahuan (KI-3) dan Nilai Keterampilan (KI-4). Secara otomatis aplikasi akan menghitung nilai rata-rata.
6. Masukan juga nilai ujian sekolah (US). KI-3 bisa diartikan Ujian Tertulis, dan KI-4 bisa diarikan Ujian Praktik. Apabila tidak ada ujian praktik maka cukup kosongkan saja nilainya.
7. Setelah Semua nilai dimasukan maka akan muncul Nilai Ijazah, disini Anda juga bisa memasukan batas nilai lulus, dan yang ada dibawah batas nilai maka akan berwarna merah.
8. Selanjutnya Anda bisa mencetak Surat Pengumuman Kelulusan, Keterangan Lulus ataupun Surat Keterangan Hasil Ujian (SKHU) Sementara, Draft Ijazah, dan Amplop Pengumuman. Disni Anda tinggal memasukan nomor Urut Absen Siswa, maka secara otomatis Data Siswa dan Nilai akan muncul sesuai nomor urutnya.
9. Apabila format Surat Keterangan Lulus / SKHU belum sesuai silahkan disesuaikan dengan format masing-masing sekolah. Surat Keterangan Lulus maupun SKHU Sementara SMP digunakan untuk mendaftar PPDB Ke SMA, apabila SKHU Asli belum terbit. Untuk mengeditnya silahkan uprotect terlebih dahulu sheetnya dengan cara klik menu "Review" --- "Unprotect Sheet". Setelah selesai di edit jangan lupa di protect kembali dengan cara klik menu "Review" --- "Protect Sheet" --- "OK". Hal ini dilakukan untk mejaga rumus terhapus secara tidak disengaja.
B. Download Aplikasi Ijazah SMP Tahun 2021
SIlahkan download file aplikasi Olah Nilai Ijazah dan Cetak Surat Keterangan Lulus SMP Tahun 2020 yang telah di upload melaui google drive
Aplikasi Olah Nilai Ijazah SMP Tahun 2021 Excel [ unduh ]
Update: APLIKASI SKHU DAN IJAZAH SD, SMP, SMA TAHUN 2022
Download versi sebelumnya: APLIKASI NILAI IJAZAH SMP TAHUN PELAJARAN 2019/2020
Download juga:
File aplikasi ini dibuat menggunakan excel 2007, sehingga dapat dijalankan di versi excel yang lebih baru Excel 2010, Excel 2013, dan Excel 2019. Aplikasi ini hanya akan berjalan optimal menggunakan Program Microsoft Excel yang terintal di laptop.
Lihat juga: 10 MENU DAN RUMUS EXCEL PERMUDAH KERJA OPERATOR SEKOLAH
Demikianlah yang bisa kami posting tentang Aplikasi Olah Nilai Ijazah dan Cetak Surat Keterangan Lulus SMP untuk Tahun Pelajaran 2020/2021 berbasis excel.
Apabila masih ada pertanyaan mengenai cara penggunaan aplikasi ini silahkan melaui kotak komentar dibawah ini, kritik saran dan masukan juga kami perlukan agar aplikasi ini lebih baik lagi.
Terima kasih, semoga barokah
Wassalamualaikum Wr. Wb.
2. Semua komentar kami baca, namun tidak semua dapat dibalas harap maklum.
3. Beri tanda centang pada "Beri tahu saya" untuk pemberitahuan jika komentar Anda telah kami balas.
Terima Kasih