File Blangko Transkrip Nilai E-Ijazah Digital Format Excel
Assalamualaikum Wr. Wb.
Salam sehat dan bahagia sahabat GTK semuanya
Pada kesempatan ini saya ingin berbagi informasi tentang file blangko Transkrip E-Ijazah Digital Format Excel. File ini dapat berguna bagi yang ingin membuat aplikasi berbasis excel untuk mencetak surat keterangan nilai atau untuk keperluan ijazah sementara jika E-Ijazah Digital belum terbit.
![]() |
Format excel transkrip nilai eijazah |
Pada dasarnya e-ijazah digital akan cepat terbit, tapi ya namanya mungkin saja ada sesuatu hal yang membuat lebih lama. Sebagaimana postingan sebelumnya Tahun 2025 Mulai Berlaku E-Ijazah Digital
Saat tulisan ini dibuat saya sendiri masih bingung untuk transkrip nilai itu sudah otomatis menyatu pada sistem e-ijazah digital atau sekolah harus buat sendiri. Karena sudah ada beberapa video tuturial simulai sistem e-ijazah digital namun tidak memperlihatkan menu input nilai. Selain itu di pedoman bentuk formatnya menyertakan KOP Sekolah.
Baik tanpa berpanjang lebar langsung saja kita mulai buka Salinan Lampiran I Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 58 Tahun 2024 Tentang Ijazah Jenjang Pendidikan Dasar Dan Pendidikan Menengah
1. Kita lihat dulu bentuk format transkrip nilai.
2. Buka aplikasi Microsoft Excel, biasanya saya lebih suka membuat dengan seperti kota strimin. Kolomnya dibuat kecil-kecil. Ukuran kolom yang saya gunakan ialah 20 pixel.
3. Lanjut membuat blangko, ketik sedemikian rupa agar mirip dengan contoh format. Sesuaikan juga jenis huruf/fontnya.
- Pendidikan Agama dan Budi Pekerti
- Pendidikan Pancasila
- Bahasa Indonesia
- Matematika
- Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial
- Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan
-
Seni dan Budaya
- Seni Musik
- Seni Rupa
- Seni Teater
- Seni Tari
- Bahasa Inggris
- Muatan Lokal
-
Pendidikan Agama dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Buddha dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti
- Pendidikan Pancasila
- Bahasa Indonesia
- Matematika
- Ilmu Pengetahuan Alam
- Ilmu Pengetahuan Sosial
- Bahasa Inggris
- PJOK
- Informatika
-
Seni dan Budaya
- Seni Musik
- Seni Rupa
- Seni Teater
- Seni Tari
- Muatan Lokal
-
Pendidikan Agama dan Budi Pekerti
- Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti*
- Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti*
- Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti*
- Pendidikan Agama Buddha dan Budi Pekerti*
- Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti*
- Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti*
- Pendidikan Pancasila
- Bahasa Indonesia
- Matematika
- Bahasa Inggris
- PJOK
- Sejarah
-
Seni dan Budaya**
- Seni Musik
- Seni Rupa
- Seni Teater
- Seni Tari
- Muatan Lokal
- Biologi
- Kimia
- Fisika
- Informatika
- Matematika Tingkat Lanjut
- Sosiologi
- Ekonomi
- Sejarah
- Geografi
- B. Indonesia Tingkat Lanjut
- Bahasa Inggris Tingkat Lanjut
- Bahasa Korea
- Bahasa Arab
- Bahasa Mandarin
- Bahasa Jepang
- Bahasa Jerman
- Bahasa Perancis
- Prakarya dan Kewirausahaan (budidaya, kerajinan, rekayasa, atau pengolahan)
- Dsb. dikembangkan sesuai sumber daya yang tersedia
Wassalamualaikum Wr. Wb.
2. Semua komentar kami baca, namun tidak semua dapat dibalas harap maklum.
3. Beri tanda centang pada "Beri tahu saya" untuk pemberitahuan jika komentar Anda telah kami balas.
Open Focus Discussion
Tulis saja sesuai yang Anda pikirkan!